Yordania, Negara Alternatif untuk Rakyat Palestina

Seorang analis mengatakan, Amerika Serikat berencana untuk menjadikan Yordania sebagai negara alternatif bagi rakyat Palestina dengan mengirimkan mereka ke negara itu, Press TV melaporkan.



"Barat punya beberapa rencana untuk menjadikan Yordania sebagai negara alternatif bagi rakyat Palestina, khususnya warga di Tepi Barat," kata Jamal Wakim, profesor di Universitas Internasional Lebanon di Beirut, Senin (30/4).

"Ini adalah apa yang ada dalam pikiran para pemimpin AS menyangkut Yordania. Mereka akan memuluskan langkah beberapa kelompok Islam yang loyal kepada Washington untuk memperoleh kekuasaan," tambahnya.

Selanjutnya, jelas Wakim, AS akan mengimplementasikan solusi, dimana rakyat Palestina akan melepaskan hak mereka untuk kembali ke tanah air dan sebagai gantinya, mereka akan diintegrasikan ke Yordania sebagai negara alternatif," jelasnya.

Wakim berkesimpulan bahwa Washington memberikan Tel Aviv kesempatan besar untuk mengamankan semua wilayah pendudukan.

Rakyat Palestina selalu menegaskan bahwa para pengungsi memiliki hak moral dan hukum untuk kembali ke tanah air mereka. (IRIB Indonesia/RM)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

menghasilkan uang dengan cara gratis

Sistem Penjaminan Mutu Internal Perguruan Tinggi

Hati-Hati Pilih Program Studi PTN